KESEHATAN | TIONGHOANEWS


Selamat datang berkunjung dalam situs blog milik warga Tionghoa Indonesia. Disini kita bisa berbagi berita tentang kegiatan/kejadian tentang Tionghoa seluruh Indonesia dan berbagi artikel-artikel bermanfaat untuk sesama Tionghoa. Jangan lupa partisipasi anda mengajak teman-teman Tionghoa anda untuk ikutan bergabung dalam situs blog ini.

Kamis, 21 Februari 2013

RAMUAN TRADISIONAL TIONGKOK AIR JAHE YANG EFEKTIF

Jahe telah digunakan sebagai ramuan alami selama berabad-abad di Tiongkok. Campurkan 1 gelas jahe segar yang telah dicincang dan dua liter air.

Panaskan di dalam panci dengan api yang besar, hingga mendidih. Kemudian turunkan apinya dan biarkan selama 10-5 menit untuk membuat air jahe. Air jahe panas ini memiliki manfaat yang besar.

Berikut ini adalah beberapa ramuan tradisional Tiongkok yang mengandung air jahe dengan berbagai manfaat:

1. Meredakan sakit kepala yang disebabkan oleh dingin

Tambahkan garam dan cuka dalam air jahe. Masukkan kaki anda ke dalamnya. Air jahe tersebut harus cukup untuk mencapai mata kaki anda. Rendam selama 15 hingga 20 menit hingga kaki anda menjadi kemerahan. Jika perlu tambahkan air panas untuk menjaga air jahe tetap hangat. Lakukan pada pagi hari dan malam hari.

2. Meredakan Migren

Rendamlah tangan anda pada air jahe yang hangat selama 15-20 menit ketika anda diserang oleh migraine. Sakit anda akan mereda dan bahkan bisa juga hilang.

3. Menghilangkan bau kaki

Tambahkan garam dan cuka dalam air jahe. Rendamkan kaki anda dalam air jahe yang hangat selama 15 menit. Keringkan kaki anda dan berikan bedak bayi pada kaki anda. Bau kaki anda akan hilang.

4. Mengurangi jerawat

Cucilah muka anda dengan air jahe yang hangat setiap pagi dan malam selama 60 hari. Jerawat anda akan berkurang atau hilang.

5. Perawatan Gusi

Cucilah mulut anda dengan air jahe hangat setiap pagi dan malam selama 3-5 hari dapat membantu anda mengatasi masalah pada gusi anda.

6. Mengurangi mabuk

Air jahe panas dapat memperlancar sirkulasi darah dan mencerna alkohol di dalam tubuh. Minum air jahe panas dapat mengurangi mabuk. Tambahkan madu untuk hasil yang lebih bagus lagi. [Meilinda Chen / Jakarta]

* DA JIA PENG YOU - XIN NIEN KUAI LE - GONG XI FA CHAI *

ARTIKEL YANG BERKAITAN

Mari kita dukung kiriman artikel-artikel dari teman-teman Tionghoa, dengan cara klik "SUKA" dan teruskan artikel kesukaan Anda ke dalam facebook, twitter & googleplus Anda.

TERBARU HARI INI

ARTIKEL: INTERNASIONAL

ARTIKEL: BUDAYA

ARTIKEL: KEHIDUPAN

ARTIKEL: IPTEK

ARTIKEL: KISAH

ARTIKEL: BERITA